C
Rabu, September 11, 2024

Buy now

LG Elektronik Bantu Laboratorium SMKN 7

 
SEMARANG- PT LG Electronics Indonesia terus berupaya memberikan kontribusi terhadap pengembangan pendidikan melalui program Corporate Social Responbility (CSR). Kali ini, bantuan diberikan kepada SMK Negeri 7 Semarang, melalui renovasi bangunan laboratorium komputer dalam program tahunan ‘LG Loves School’.

Top Management PT LG Electronics Indonesia, Moonhyung Cho mengatakan, program CSR ini merupakan bentuk kepedulian LG kepada dunia pendidikan di Indonesia. Dipilihnya SMK Negeri 7 Semarang adalah lantaran sekolah ini sudah siap secara sarana dan prasarana serta memiliki prestasi. 

“Tiap tahunnya, LG memberikan bantuan kepada sekolah-sekolah di seluruh Indonesia,” katanya, disela Pemberian Bantuan Sarana Prasarana Laboratorium SMKN 7 Semarang.

Menurutnya, bantuan pengembangan yang diberikan PT LG Electronics Indonesia kepada SMKN 7 Semarang antara lain Smart TV, 10 monitor, 10 CPU, LED AC, furniture dan lain-lain. Selain memberikan bantuan fisik, PT LG Electronics Indonesia juga memberi kesempatan kepada lulusan SMK Negeri 7 Semarang untuk bekerja di jaringan LG.

“Hingga saat ini, program Gg Loves School sudah berjalan selama 24 kali di seluruh Indonesia. Kami akan terus melakukan pengembangan ini lantaran kami sadar generasi penerus yang baik akan tercipta dari tangan-tangan generasi muda dengan tingkat asupan pendidikan yang baik,” ungkapnya.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Semarang, Bunyamin dalam sambutannya menuturkan, para pelajar SMK Negeri 7 Semarang didorong untuk mengetahui dan memahami perkembangan teknologi di negara-negara maju. Dukungan LG terhadap kemajuan dan pengembangan pendidikan bagi sekolah kejuruan di Semarang sangat luar biasa, sebagaimana yang dilakukan terhadap SMKN 7 Semarang benar-benar akan sangat membantu mencetak generasi yang mumpuni di bidang teknologi.

“Bantuan ini bukan karena kita meminta, akan tetapi pihak LG lah yang memilih karena pertimbangan-pertimbangan kelayakan. Oleh karena itu kita harus bangga karena SMKN 7 Semarang ini dipilih karena masuk pertimbangan”, ujar Bunyamin.

Karena itu, lanjutnya, Bunyamin meminta agar siswa-siswi SMKN 7 dapat memanfaatkan bantuan untuk mengembangkan ketrampilan dan pengalaman. 

“Banyak-banyaklah mengetahui perkembangan teknologi di luar negeri meski melalui sarana internet, sebab itu akan menjadi inspirasi kreatifitas kita dan akan menjadikan kalian siap terjun ke lapangan sesungguhnya untuk berkarya”, tegas Bunyamin.

Toni Soehartono, Manager PT LG Electronic Indonesia Cabang Semarang menambahkan, selain memberikan bantuan sarana dan prasaran laboratorium, guna mendorong semangat belajar, LG juga memberikan dana pendidikan kepada tiga siswa terbaik dari SMKN 7 Semarang.(aln)

Aning Karindra
Aning Karindrahttp://ketaketik.com
Aning Karindra (Alin) || Blogger || Jurnalis || www.ketaketik.com || ketaketikita@gmail.com || 08122776668 || Semarang, Jawa Tengah, Indonesia || Instagram : ketaketikcom || Twitter : ketaketik || Facebook : ketaketikcom || FanPage : ketaketikcom || Ketaketik.com dibangun sejak 2015. Portal ini merupakan bagian dari aktifitas blog jurnalis yang dikelola pribadi dan mengabarkan informasi yang layak Anda simak dan bagikan. || Konten Ketaketik.com dapat dipertanggungjawabkan, karena disajikan secara profesional melalui proses jurnalistik, dengan melihat, mendengar, dan menyampaikan pesan yang akurat. ||

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
4,541PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles