C
Rabu, Oktober 23, 2024

Buy now

Berbagi Berkah, REI Jateng Santuni Anak Yatim Piatu

SEMARANG – DPD REI Jawa Tengah menggelar buka bersama dengan 1000 anak yatim piatu dari 24 panti asuhan di Kota Semarang, dan membagikan bingkisan serta uang saku untuk berhari raya Lebaran. Total santunan dan bingkisan yang diberikan sebanyak seribu paket, merupakan sumbangan dari seluruh anggota DPD REI Jateng.

Ketua panitia buka bersama anak panti asuhan DPD REI Jateng, Joko Sulistyono mengatakan, buka bersama dengan anak panti asuhan, merupakan kegiatan rutin yang digelar DPD REI Jateng setiap bulan puasa. Yakni, menyantuni anak yatim piatu dari sejumlah panti asuhan di Kota Semarang yang berasal dari 24 panti asuhan. Pernyataan itu dikatakan saat ditemui di sela pelaksanaan buka bersama anak panti asuhan di CitraGrand, Jumat (22/4) sore.

Menurutnya, kegiatan tersebut juga digelar serentak di beberapa komisariat di wilayah Jateng.

Joko menjelaskan, santunan kepada anak yatim piatu hasil sumbangan seluruh anggota DPD REI Jateng ditambah bantuan dari sejumlah perbankan. Terutama, perbankan yang selama ini telah bekerja sama dengan DPD REI Jateng.

“Santunan itu berupa uang. Karena keterbatasan tempat, sehingga kita kerja sama dengan CitraGrand ini kita hanya mengundang sebagai perwakilan 500 anak dari 1000 anak yang akan dibantu. Kalau dipanggil semua, takutnya tempatnya engga mencukupi,” kata Joko.

Lebih lanjut Joko menjelaskan, meskipun masa-masa sulit pandemi belum terlewati tetapi pihaknya mencoba berbagi kebahagiaan menjelang Lebaran kepada yang membutuhkan. Tidak hanya bagi anak yatim piatu saja, tetapi juga kepada para pengasuhnya.

“Kita berharap, kegiatan ini akan terus bisa kita gelar setiap tahunnya. Baik di Kota Semarang, maupun di setiap komisariat REI yang ada di Jawa Tengah,” pungkasnya.(aln)

Aning Karindra
Aning Karindrahttp://ketaketik.com
Aning Karindra (Alin) || Blogger || Jurnalis || www.ketaketik.com || ketaketikita@gmail.com || 08122776668 || Semarang, Jawa Tengah, Indonesia || Instagram : ketaketikcom || Twitter : ketaketik || Facebook : ketaketikcom || FanPage : ketaketikcom || Ketaketik.com dibangun sejak 2015. Portal ini merupakan bagian dari aktifitas blog jurnalis yang dikelola pribadi dan mengabarkan informasi yang layak Anda simak dan bagikan. || Konten Ketaketik.com dapat dipertanggungjawabkan, karena disajikan secara profesional melalui proses jurnalistik, dengan melihat, mendengar, dan menyampaikan pesan yang akurat. ||

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
4,541PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles