C
Jumat, November 29, 2024

Buy now

ASUS Luncurkan Smartphone Zenfone Baru

*ZenFone Live dan ZenFone Zoom
JAKARTA- Pabrikan smartphone asal Taiwan ASUS kembali meluncurkan inovasi produk terbarunya untuk pasar Indonesia. Tak tanggung-tanggung, kali ini dua varian produk langsung dihadirkan untuk memanjakan para pecinta smartphone besutan ASUS.
Regional Director ASUS South East Asia, Benjamin Yeh mengatakan, kedua produk baru tersebut yakni ASUS ZenFone Live ZB501KL dan ZenFone Zoom S ZE553KL. Varian yang diluncurkan ini menyasar segmen pengguna tertentu.
“ZenFone Live ditujukan secara spesifik untuk video Live streaming dan ZenFone Zoom untuk all Day profesional photography,” katanya, disela Acara ASUS ‎Zenfinity 2017, di Hotel Pullman Central Park, Jakarta.
Dijelaskan, kedua produk terbaru ini diluncurkan pada moment yang sangat tepat, menyesuaikan kebutuhan masyarakat. ASUS ZenFone Live dan ZenFone Zoom S hadir saat tren Live streaming dan photography mobile sedang meningkat pesat.
“Pertumbuhan video streaming sangat pesat di Indonesia. Begitu pula aplikasi media sosial untuk berbagi foto-foto yang indah juga sangat marak digunakan,” jelasnya.
Menurutnya, ASUS ZenFone Live merupakan perangkat khusus yang dibuat untuk pengguna yang gemar dan kerap melakukan Live video streaming ataupun video conference secara mobile. Dimensi layarnya 5 inci, membuat smartphone ini sangat kompak, sehingga mudah digenggam oleh satu tangan saat akan video call.
“Pada smartphone ini, aplikasi BeautyLive akan membuat pengguna tampak semakin menarik dengan fitur skin softneing yang bekerja secara instan dan terus menerus sepanjang durasi video Live streaming. Dalam hal ini, ASUS telah bekerjasama dengan Facebook, Instagram, dan Google,” ungkapnya.
Ditambahkan, bagi penggemar fotografi yang membutuhkan smartphone berkemampuan mumpuni, akan terbantu pula dengan kehadiran ASUS ZenFone Zoom S. Smartphone dengan sistem Dual Camera inovatif tersebut memiliki kamera utama dengan aperture f/1.7 serta 25 mm wide-angle, dipadankan dengan sensor Sony IMX362 resolusi 12 MP, dan ukuran sensor besar 1.4pm atau 1/2.55″.
“Selain kamera utama tersebut, di bagian belakang juga tersedia sebuah kamera Zoom 59mm 12 MP dengan dukungan 2,3x optical Zoom, serta total 12x Zoom. Kombinasi kedua kamera belakang tersebut memastikan fokus yang tajam dari jarak manapun,” imbuhnya.
ASUS ZenFone Zoom S, lanjutnya, diperkuat juga dengan baterai berkapasitas besar, yakni 5.000 mah. Dikombinasikan dengan salah satu platform yang paling hemat energi saat ini, yakni Snapdragon 625 Mobile Platform, ZenFone Zoom S dirancang mampu bertahan hingga 6,4 jam non stop saat digunakan untuk merekam video 4K Ultra HD, atau waktu standby yang mencapai 42 hari.
“Selain luasnya kreatifitas yang dimungkinkan oleh Dual Camera system, baterai berkapasitas 5.000mAh juga membuat produktifitas tak terhambat oleh keterbatasan energi. Ini yang disebut dengan infinite photography,” terangnya.
Sementara, kedua produk baru tersebut dibandrol dengan harga Rp1,7 jutaan untuk ASUS ZenFone Live, dan Rp5,9 jutaan untuk  ASUS ZenFone Zoom S. Produk tersebut kini bahkan sudah tersedia di pasaran Indonesia.(aln)

Aning Karindra
Aning Karindrahttp://ketaketik.com
Aning Karindra (Alin) || Blogger || Jurnalis || www.ketaketik.com || ketaketikita@gmail.com || 08122776668 || Semarang, Jawa Tengah, Indonesia || Instagram : ketaketikcom || Twitter : ketaketik || Facebook : ketaketikcom || FanPage : ketaketikcom || Ketaketik.com dibangun sejak 2015. Portal ini merupakan bagian dari aktifitas blog jurnalis yang dikelola pribadi dan mengabarkan informasi yang layak Anda simak dan bagikan. || Konten Ketaketik.com dapat dipertanggungjawabkan, karena disajikan secara profesional melalui proses jurnalistik, dengan melihat, mendengar, dan menyampaikan pesan yang akurat. ||

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
4,541PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles