C
Rabu, Oktober 23, 2024

Buy now

Alami Kenaikan Signifikan, Pengguna QRIS di Jateng Kini 3.82 Juta Pengguna

SEMARANG – Bank Indonesia Jawa Tengah mencatat penggunaan QRIS terus mengalami peningkatan yang signifikan. Jumlah pengguna QRIS di Jateng mencapai 3.82 juta atau tumbuh 146.43% sampai April 2023.

Kepala BI Jateng, Rahmat Dwisaputra mengatakan, perkembangan QRIS di Jateng terus mengalami pertumbuhan yang positif. Pengguna baru sepanjang 2023 mencapai 776.900 dan volume transaksinya tembus hingga 27.98 juta kali.

“Dominasi pengguna QRIS di Jateng yakni UMKM sebanyak 2.65 juta atau 98.14%. Anga tersebut menjadikan Jawa Tengah sebagai Provinsi terbesar ke 4 setelah DKI Jakarta, Jawa Barat dan Jawa Timur,” kata Rahmat, Kamis (15/6/23.

Ia mangatakan, BI akan terus melakukan berbagai strategi untuk mendorong digitalisasi sistem pembayaran dengan QRIS. Saat ini BI sudah menggaet 19 pabrik dan mendapat tambahan pengguna mencapai 12.170 dari para buruh yang sudah scan QRIS.

BI juga melakukan digitalisasi bansos, digitalisasi transportasi, elektronifikasi transaksi di Pemerintah Daerah dan sosialisasi dan edukasi yang terus diperluas.

Sementara itu, transaksi non tunai juga mengalami peningkatan. Sepanjang tahun 2023 hingga bulan Mei, arus uang kartal yang keluar (outflow) melalui penarikan perbankan mencapai Rp15,23 Triliun, nilai ini naik 17% dibandingkan periode yang sama di tahun 2022  dimana penarikan bank yang terealisasi sebesar Rp 13,02  Triliun.

“Sedangkan jumlah uang kartal yang masuk ke bank Indonesia (Inflow) melalui penyetoran bank naik sebesar 21%  dari sebesar Rp17, 56  triliun di tahun 2022  menjadi Rp21,22 Triliun di tahun 2023,” pungkasnya.(aln)

Aning Karindra
Aning Karindrahttp://ketaketik.com
Aning Karindra (Alin) || Blogger || Jurnalis || www.ketaketik.com || ketaketikita@gmail.com || 08122776668 || Semarang, Jawa Tengah, Indonesia || Instagram : ketaketikcom || Twitter : ketaketik || Facebook : ketaketikcom || FanPage : ketaketikcom || Ketaketik.com dibangun sejak 2015. Portal ini merupakan bagian dari aktifitas blog jurnalis yang dikelola pribadi dan mengabarkan informasi yang layak Anda simak dan bagikan. || Konten Ketaketik.com dapat dipertanggungjawabkan, karena disajikan secara profesional melalui proses jurnalistik, dengan melihat, mendengar, dan menyampaikan pesan yang akurat. ||

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
4,541PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles