SEMARANG – Bubur Ayam Java 2002 bisa jadi alternatifnya. Lokasinya di pelataran Java Mall, buka mulai jam 00.00-05.00 WIB.
Warung milik Pak Sugiyo ini buka sejak tahun 2002. Selain bubur ayam, ada lontong opor, lontong sayur, bubur sayur. Harganya bubur Rp16.000/porsi, bubur sayur Rp17.000/porsi, lontong opor ayam Rp20.000/porsi, lontong sayur komplit ayam paha + telor Rp24.000/porsi.
Sekali menggelar lapak, rata-rata bisa menghabiskan 100 porsi bubur dan 80 porsi lontong opor di hari biasa. Sedangkan saat weekend bisa mencapai dua kali lipatnya.
Sugiyo yang asli Wonogiri bahkan mengaku, banyak artis yang kerap menyambangi lapak dagangannya, seperti Vicky Notonegoro, The Virgin, Djordhi, dan sederet artis papan atas lainnya.
Soal rasa????
Bisa diadu… Enake poolll…..👍👍👍