SEMARANG – Kapal pengangkut BBK dan BBM Pertamina ke karimun jawa di Pelabuhan Umum UPP (Unit Penyelenggara Pelabuhan) Kelas III Kab. Jepara terbakar. Seluruh drum isi BBK dan BBM (pertalite 8 kl dan biosolar 16kl) berhasil diselamatkan. Tidak ada korban jiwa dan Penyebabnya sedang dalam tahap investigasi kepolisian.
Untuk menyikapi ketersediaan BBM di karimun jawa, pertamina melakukan percepatan dengan menyewa kapal khusus membawa BBK dan BBM sebanyak 64 KL. “untuk memastikan ketersediaan BBM &BBK di karimun jawa, pertamina menambah dengan 32 KL pertalite dan 32 KL BIOSOLAR” ucap Andar titi lestari area manager communication relation jawa bagian tengah. “Pengiriman tersebut dipastikan hari ini sudah bisa terkirim” tambahnya.
SPBU Kompak Kep Karimun Jawa merupakan salahsatu dari 150 SPBU Kompak Program Pemerintah Pusat Indonesia Satu Harga dan telah dilaporkan resmi kepada Pemerintah melalui Kementerian ESDM, sehingga keberadaannya menjadi perhatian pemerintah.
“untuk itu pasokan BBK dan BBM ke Karimun Jawa menjadi perhatian kita bersama PemProp, Kab.Jepara dan Pertamina” tutur andar.(aln)