C
Jumat, April 25, 2025

Buy now

MENPORA TINJAU PROGRAM DIKLAT WIRA USAHA

SEMARANG-Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nachrowi meninjau persiapan pendidikan dan latihan wirausaha muda Kends UPVC di Kendal, Jawa Tengah yang merupakan program diklat wirausaha itu diselenggarakan PT Terryham Proplas Indonesia (TPI) produsen UPVC (Unplasticized Poly Vinyl Chloride) pertama di Indonesia.

“Saya berharap agar diklat ini dapat melahirkan wirausahawan-wirausahawan muda yang berasal dari SMK. Lulusan SMK tak hanya berorientasi menjadi pencari kerja, namun dapat menciptakan lapangan pekerjaan baru berdasarkan keahlian dan keterampilan yang diperolehnya di bangku SMK maupun melalui diklat-diklat kewirausahaan seperti ini,” kata Menpora.


Dia  menilai produk dari pabrik Kends UPVC ini akan sangat membantu manusia dalam penyelamatan lingkungan. “Pada saatnya kedepan produk dari PT. Terryham Proplas Indonesia akan membantu manusia dalam penyelematan lingkungan dimana stok bahan baku kayu saat ini semakin menipis kemudian bahan baku dari pabrik ini akan menjadi pilihan karena anti rayap dan anti api,” ujarnya.



Imam Nachrowi mengatakan, pihaknya berharap agar diklat yang diikuti oleh 300 siswa SMK se-Jateng itu dapat menjadi pusat pelatihan wirausaha bagi generasi muda, khususnya para siswa SMK.



Sementara komisaris utama TPI Teguh Priyo Gutomo mengataan, pabrik yang berdiri sejak 2014 di jalan lingkar Kaliwungu Kendal itu bergerak di bidang pembuatan kusen pintu dan jendela dari UPVC (Unplasticized Poli Vinil Cloride) yakni suatu material turunan plastik yang sifat plastiknya diminimalisir sehingga bentuknya menjadi keras, pabrik ini juga bekerjasama dengan pemerintah khususnya Kemenpora untuk mensukseskan Program Bina Wirausaha Muda Kemenpora. (aln)

Aning Karindra
Aning Karindrahttp://ketaketik.com
Aning Karindra (Alin) || Blogger || Jurnalis || www.ketaketik.com || ketaketikita@gmail.com || 08122776668 || Semarang, Jawa Tengah, Indonesia || Instagram : ketaketikcom || Twitter : ketaketik || Facebook : ketaketikcom || FanPage : ketaketikcom || Ketaketik.com dibangun sejak 2015. Portal ini merupakan bagian dari aktifitas blog jurnalis yang dikelola pribadi dan mengabarkan informasi yang layak Anda simak dan bagikan. || Konten Ketaketik.com dapat dipertanggungjawabkan, karena disajikan secara profesional melalui proses jurnalistik, dengan melihat, mendengar, dan menyampaikan pesan yang akurat. ||

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
4,541PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles