C
Rabu, November 27, 2024

Buy now

Pertamina Lubricants Gandeng CARFIX Group

SEMARANG- Sebagai langkah untuk memperluas dan mengembangkan penjualan pelumas Pertamina dan rangkaian purna jualnya dipenjuru negeri, PT Pertamina Lubricants melalui Sales Region IV melaksanakan penandatangan kerjasama penjualan pelumas dengan CARFIX Group, pada Kamis (17/2/2022), di Awann Sewu Hotel Kota Semarang, Jawa Tengah.

Adapun penandatanganan kerjasama dilakukan oleh Komang Wira Kardita, selaku Sales Region Manager Pertamina Lubricants SR IV, dan Joko Cahyono, selaku Direktur CARFIX. Kerjasama tersebut meliputi 32 cabang bengkel CARFIX di Pulau Jawa.

“Kerjasama ini merupakan lanjutan dari kerjasama sebelumnya yang sudah berjalan selama 4 tahun, dengan nilai kerjasamanya mencapai Rp3 Miliar, yang terdiri dari produk unggulan Pertamina Lubricants Fastron Techno dan Fastron Gold,” kata Komang Wira Kardita, selaku Sales Region Manager Pertamina Lubricants SR IV.

Sebagai Perusahaan Layanan Otomotif, CARFIX merupakan bengkel modern yang melayani jenis service mobil roda empat segala merek dan sudah memiliki jaringan di tanah air dengan peralatan yang lumayan lengkap. Kerjasama ini langkah yang tepat untuk CARFIX dan Pertamina Lubricants untuk meningkatkan penjualan pelumas dan profit bisnis.

“Saat ini, CARFIX sudah memiliki cabang bengkel yang tersebar di Pulau Jawa dan akan fokus di setiap provinsi di Pulau Jawa. Ini akan sangat membantu Pertamina Lubricants dalam memasarkan produk,” imbuh Joko Cahyono, selaku Direktur CARFIX.

Lebih lanjut Komang menjelaskan, Pertamina Lubricants memiliki produk unggulan Fastron, dimana saat ini pelumas Fastron tidak hanya ada di pasar otomotif domestik, tetapi sudah tersebar di Asia, Afrika dan Australia. Produk pelumas Fastron telah mendapatkan pengakuan dari dunia International, salah satunya dengan menjadi Technical Partner Automobili Lamborghini. Focus dari kerjasama ini untuk meningkatkan penjualan Fastron Series.

Selain itu, Pertamina Lubricants juga memberikan reward untuk mekanik dan Owner melalui aplikasi POWER (Pertamina Owner dan Mechanic Reward). Nantinya setiap mekanik dan owner akan memiliki akun untuk mengklaim rewardnya dengan cara scan barcode di kemasan pelumas Pertamina, setiap scan barcode, mekanik akan mendapatkan poin di akun aplikasi powernya yang bisa di tukarkan menjadi uang melalui aplikasi Link Aja!!

“Dengan begitu, mekanik akan semangat untuk mengumpulkan poin dari aplikasi POWER,” tandas Komang.(aln)

Aning Karindra
Aning Karindrahttp://ketaketik.com
Aning Karindra (Alin) || Blogger || Jurnalis || www.ketaketik.com || ketaketikita@gmail.com || 08122776668 || Semarang, Jawa Tengah, Indonesia || Instagram : ketaketikcom || Twitter : ketaketik || Facebook : ketaketikcom || FanPage : ketaketikcom || Ketaketik.com dibangun sejak 2015. Portal ini merupakan bagian dari aktifitas blog jurnalis yang dikelola pribadi dan mengabarkan informasi yang layak Anda simak dan bagikan. || Konten Ketaketik.com dapat dipertanggungjawabkan, karena disajikan secara profesional melalui proses jurnalistik, dengan melihat, mendengar, dan menyampaikan pesan yang akurat. ||

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
4,541PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles