C
Selasa, November 26, 2024

Buy now

Penutupan Properti Expo Semarang, Penjualan Alami Penurunan

SEMARANG – Penutupan Properti Expo Semarang (PES) 1/2023 yang digelar 18-29 Januari 2023, di Mall Paragon berhasil membukukan potensi penjualan 11 unit dengan angka Rp12,2 miliar. Jika dibandingkan periode sama tahun lalu dengan transaksi 25 unit dan nilai Rp28 miliar, pameran yang diikuti 8 pengembang dan 5 stakeholder kali ini kurang maksimal.

Ketua Panitia PES 2023, Dibya K. Hidayat mengatakan, penurunan transaksi penjualan properti diprediksi karena ada perlambatan ekonomi. Untuk itu perlu peran pemerintah dalam mendongkrak pertumbuhan sektor properti.

“Mungkin perlu ada insentif lagi dari pemerintah seperti saat pandemi, sehingga mampu menggairahkan kembali bisnis properti,” katanya.

Menurutnya, insentif dari pemerintah bisa dari sisi pajak. Sedangkan perbankan juga bisa turut berperan dalam hal insentif suku bunga kredit.

“Dari pengembang juga perlu ada gimik gimik promo pemasaran untuk membantu penjualan dan juga bisa menggandeng perbankan,” ungkapnya.

Dijelaskan, perlambatan di sektor properti juga akan berdampak pada sektor lainnya. Misalkan saja stakeholder properti seperti material dasar bahan bangunan akan sepi, dan begitu juga sektor tenaga kerja banyak yang tak terserap.

“Jika perputaran sektor propertinya melambat jelas akan berdampak juga pada sektor lain yang ikut melambat,” jelasnya.(aln)

Aning Karindra
Aning Karindrahttp://ketaketik.com
Aning Karindra (Alin) || Blogger || Jurnalis || www.ketaketik.com || ketaketikita@gmail.com || 08122776668 || Semarang, Jawa Tengah, Indonesia || Instagram : ketaketikcom || Twitter : ketaketik || Facebook : ketaketikcom || FanPage : ketaketikcom || Ketaketik.com dibangun sejak 2015. Portal ini merupakan bagian dari aktifitas blog jurnalis yang dikelola pribadi dan mengabarkan informasi yang layak Anda simak dan bagikan. || Konten Ketaketik.com dapat dipertanggungjawabkan, karena disajikan secara profesional melalui proses jurnalistik, dengan melihat, mendengar, dan menyampaikan pesan yang akurat. ||

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
4,541PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles