C
Kamis, April 24, 2025

Buy now

PLN UP2D Jateng & DIY Kolaborasi Sukseskan PON XXI 

ACEH– PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pengatur Distribusi (UP2D) Jawa Tengah & D.I.Yogyakarta turut berperan aktif dalam menyukseskan Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh-Sumut XXI yang berlangsung pada 8-20 September 2024. Dalam perhelatan olahraga nasional ini, PLN memastikan pasokan listrik stabil dan andal tanpa gangguan, khususnya di venue-venue pertandingan.
Untuk mendukung kelancaran kegiatan PON XXI, PLN UP2D Jateng & DIY mengirimkan 2 truk UPS Mobile dengan kapasitas masing-masing 100 kVA, yang siap memberikan pasokan listrik tanpa kedip selama acara berlangsung. Langkah ini merupakan bentuk kolaborasi PLN dengan pihak-pihak terkait guna memastikan kenyamanan dan keamanan kelistrikan, yang menjadi faktor krusial bagi suksesnya acara sebesar PON.
Erick Thohir, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), memberikan apresiasi atas kontribusi yang ditunjukkan oleh PLN dalam memastikan kelancaran PON. Di bawah kepemimpinan Erick Thohir, sinergi antar BUMN semakin kuat dan mampu memberikan dampak yang signifikan dalam berbagai sektor, termasuk bidang olahraga nasional.
“Kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik dan memastikan tidak ada gangguan listrik selama PON berlangsung. Kehadiran UPS Mobile ini adalah bagian dari upaya kami menjaga stabilitas listrik di lokasi-lokasi strategis acara,” ujar Manager PLN UP2D Jateng & DIY, Moh. Sadli.
Langkah proaktif PLN ini diharapkan dapat mendukung kelancaran jalannya pertandingan, memberikan kenyamanan bagi para atlet dan penonton, serta mendukung suksesnya PON XXI sebagai salah satu event olahraga terbesar di Indonesia.(aln)
Aning Karindra
Aning Karindrahttp://ketaketik.com
Aning Karindra (Alin) || Blogger || Jurnalis || www.ketaketik.com || ketaketikita@gmail.com || 08122776668 || Semarang, Jawa Tengah, Indonesia || Instagram : ketaketikcom || Twitter : ketaketik || Facebook : ketaketikcom || FanPage : ketaketikcom || Ketaketik.com dibangun sejak 2015. Portal ini merupakan bagian dari aktifitas blog jurnalis yang dikelola pribadi dan mengabarkan informasi yang layak Anda simak dan bagikan. || Konten Ketaketik.com dapat dipertanggungjawabkan, karena disajikan secara profesional melalui proses jurnalistik, dengan melihat, mendengar, dan menyampaikan pesan yang akurat. ||

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
4,541PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles