SEMARANG – CEO PT Marimas Putera Kencana, Harjanto Halim secara resmi menunjuk konten kreator dan TikToker terbesar nomor satu di Indonesia, Willie Salim sebagai Brand Ambassador sekaligus Chief Happiness Officer (CHO).
Willie Salim yang dikenal lewat aksi berbagi dan konten positif kini menjadi wajah baru Marimas, membawa semangat kebaikan dan kebahagiaan.
Harjanto Halim mengatakan, penunjukan itu berawal dari video viral Willie Salim yang penasaran dengan pabrik Marimas, yang kemudian mengunjungi pabrik Marimas dan bertemu dengannya. Setelah pertemuan dan saling mengenal, ia pun memutuskan untuk mengangkat Willie Salim sebagai CHO Marimas.
“Penunjukan tersebut karena kegiatan dan konten Willie Salim yang suka berbagi ini sefrekuensi dengan Marimas yang juga suka berbagi, maka Willie Salim kita lantik menjadi Chief Happiness Officer,” kata Harjanto Halim, Sabtu 12 April 2025.
Ia berharap penunjukan Willie Salim sebagai CHO Marimas dapat memberikan lebih banyak lagi kebahagiaan untuk semua orang.
“Semoga Willie Salim bisa menjalankan tugasnya menjadi CHO Marimas dan memberikan banyak kebahagian untuk lebih banyak orang,” ujarnya.
Sementara itu, Willie Salim menyampaikan, sangat senang dan bangga dipilih menjadi Chief Happiness Officer Marimas.
“Saya tidak menduga akan dilantik sama pak Har jadi CHO, saya pingin membuat Marimas ciptaan saya sendiri boleh tidak pak?,” tanya Willie Salim kepada Harjanto Halim.
Harjanto Halim menyambut baik keinginan Willie Salim tersebut dan berharap Marimas ciptaan dan pilihan Willie Salim bisa menambah kebahagiaan lebih banyak orang lagi
Bersama Willie, Marimas meluncurkan “Marimas Pilihan Willie Salim” yakni peluncuran 15 varian rasa favorit yang diracik langsung oleh Willie.
Setiap pembelian varian ini juga memberi kesempatan konsumen memenangkan hadiah spesial lewat undian WILLIE BOX berisi uang tunai, handphone, dan beragam hadiah hiburan lainnya.(aln)