SEMARANG- PT XL Axiata Tbk (XL) kembali meraih beberapa penghargaan di penghujung tahun 2016. Penghargaan tersebut terkait pada aktivitas penerapan prinsip pengelolaan perusahaan yang baik atau Good Corporate Governance (GCG), kepemimpinan perusahaan, serta kualitas layanan kepada pelanggan.
Presiden Direktur & CEO XL, Dian Siswarini mengatakan, penghargaan ini sekaligus menegaskan bahwa sebagai perusahaan publik XL selalu menerapkan prinsip GCG atau tata kelola perusahaan yang baik dalam setiap aktivitas bisnis yang dijalankan. Prinsip GCG menjadi salah satu penjamin perusahaan bisa menghasilkan produk layanan yang berkualitas, sehingga XL bisa meraih kepercayaan pelanggan dan masyarakat, dan pada akhirnya akan membawa bisnis tumbuh secara sehat.
Penghargaan menyangkut penerapan GCG diperoleh dalam ajang Indonesia GCG Award -II – 2016, yang diinisiasi oleh majalah Economic Review bekerjasama dengan IPMI International Business School, Sinergy Daya Prima, dan Indonesia Asia Institut – Ideku Grup. Penghargaan ini merupakan apresiasi kepada perusahaan-perusahaan terbaik di Indonesia dalam penerapan prinsip GCG.
Para penerima penghargaan dinyatakan sebagai perusahaan yang dapat bertahan dan tangguh dalam menghadapi persaingan yang semakin kerat, serta dapat penerapkan etika binis sehingga mampu mewujudkan iklim usaha yang sehat dan transparan.
*CEO XL Raih Indonesia Most Admired CEO 2016
Pada penghargaan terkait kepemimpinan di XL, Presiden Direktur & CEO XL, Dian Siswarini, kembali mendapatkan pengakuan atas kepemimpinannya dari majalah Warta Ekonomi melalui ajang Indonesia Most Admired CEO Award 2016. Dian ditetapkan sebagai salah satu dari Top 20 Indonesia Most Admired CEO 2016 untuk kategori lintas industri, dan menjadi salah satu yang terbaik pada industri telekomunikasi.
Pihak penyelenggara menyatakan CEO sangat berperan dalam mencapai tujuan perusahaan di masa mendatang. Karena itu, diperlukan kompetensi khusus untuk menjadi pemimpin sebuah perusahaan.
CEO yang meraih penghargaan Indonesia Most Admired CEO Award 2016 adalah CEO yang banyak dipilih responden berdasarkan 4 kriteria penilaian, yaitu kepemimpinan, profesionalisme, citra pribadi, dan kinerja.
*Indonesia Wow Service Excellent Award 2016
Sementara itu pada penghargaan terkait layanan kepada pelanggan, XL meraih penghargaan dari sejumlah kategori dalam ajang Indonesia Wow Service Excellent Award 2016, yang diselenggarakan oleh Markplus. XL memenangi Juara 1/Gold untuk wilayah Kalimantan dan Sulawesi-Papua, Juara 2/Silver (Jawa), dan Juara 3/Bronze (Sumatera).
Secara Nasional, XL meraih Juara 2/Silver. Metode penilaian untuk menentukan pemenang berdasarkan pasa hasil survey dengan responden masyarakat. Ada 5 kriteria penilaian, yaitu kejelasan komunikasi, kesukaan terhadap Brand, kemudahan mendapatkan informasi mengenai Brand, kesesuaian layanan dengan penawaran yang diberikan, serta kualitas pelayanan yang diberikan.(aln)