C
Kamis, November 28, 2024

Buy now

Prasetiya Mulya Ajak Putra-Putri Temukan Potensi Diri

Open House : Barry C. Setiadi selaku Marketing Manager Universitas Prasetiya Mulya, Elice Tamara selaku National Winner L’Oreal Brandstorm 2018 (Indonesia Representative for L’Oreal Brandstorm Worldwide in Paris) sebagai perwakilan Mahasiswa berprestasi, dan Michael Stefanus selaku Associate Product Manager – International Traveloka sebagai perwakilan alumni, dalam acara Open House Universitas Prasetiya Mulya yang digelar di Hotel Gumaya, Semarang

SEMARANG – Perkembangan teknologi dan informasi yang begitu masif saat ini mendorong perubahan di berbagai bidang. Hal ini mengakibatkan gambaran karir di masa depan pun penuh tanda tanya. Persaingan di dunia bisnis pun tentunya akan semakin ketat. Prasetiya Mulya percaya bahwa faktor inovasi akan menjadi inisiatif yang dapat mendukung kemajuan. Maka dari itu, untuk mengajak putra-putri terbaik daerah temukan potensi diri dan ciptakan perubahan melalui inovasi, Universitas Prasetiya Mulya menghadirkan acara bertajuk Prasetiya Mulya Open House 2018.

Barry C. Setiadi selaku Manager Marketing Universitas Prasetiya Mulya menjelaskan, setiap daerah memiliki potensi dan keunikan tersendiri yang dapat dimanfaatkan untuk mengembangkan wirausaha. Pengembangan tersebut dapat dioptimalkan dengan mendorong hadirnya beragam inovasi. “Prasetiya Mulya berharap melalui kegiatan ini dapat mendorong hadirnya beragam inovasi dari putra-putri terbaik daerah, sehingga nantinya dapat turut berkontribusi dalam pembangunan daerah,” jelas Barry.

Open House merupakan program yang dihadirkan untuk mewadahi para calon mahasiswa dan orang tua dalam mengenal Prasetiya Mulya lebih dekat. Melalui kegiatan ini para peserta bisa melihat gambaran karir di masa depan beserta dengan beragam inovasinya, sehingga dapat memilih jurusan yang sesuai minat mereka. Selain itu ditampilkan juga produk inovasi dari alumni dan mahasiswa seperti Archwear, Rollover Reaction, dan Clave.

Program ini akan berlangsung di 11 kota besar di Indonesia, diantaranya Pekanbaru, Medan, Makassar, Pontianak, Surabaya, Batam, Semarang, Lampung, Malang, Bandung, dan Palembang. “Penyelenggaraan di setiap kota terdiri dari, talkshow inspiratif bersama alumni sukses dan mahasiswa berprestasi, konseling langsung dengan dosen sebagai wadah konsultasi para calon mahasiswa baru dalam memilih program studi dan pendaftaran untuk seleksi masuk di masing-masing kota,” jelas Barry.

Universitas Prasetiya Mulya senantiasa terus berupaya mewujudkan lingkungan kampus sebagai penggerak perubahan. Guna mewujudkan hal tersebut, Universitas Prasetiya Mulya terus berupaya untuk mendukung para peserta didiknya melalui beragam program studi serta sarana dan prasarana yang dimiliki.

Michael Stefanus selaku Associate Product Manager – International Traveloka, yang juga merupakan alumni Universitas Prasetiya Mulya berbagi pengalamannya selama menempuh pendidikan. “Selama mejalani perkuliahan di Prasetiya Mulya, banyak hal baru yang saya pelajari. Kami terus didorong untuk adaptif dan mampu belajar dengan cepat. Di samping itu, Prasetiya Mulya juga sangat fokus terhadap pengembangan personal mahasiswa melalui organisasi ataupun kepanitiaan. Dari semua proses tersebut, hasilnya sangat berguna di dunia kerja saat ini.,” ungkap Michael.

Prasetiya memiliki School of Business and Economics serta School of Applied STEM yang masing-masing memiliki beragam program studi yang mampu mengakomodir minat dari peserta didik. School of Business and Economics memiliki 8 program studi S1 (Accounting, Branding, Business, Business Economics, Event, Finance & Banking, Hospitality Business dan International Business Law) dan 4 program studi S2 (MM Regular, MM Business Management, MM Strategic Management dan MM New Ventures Innovation) sedangkan School of Applied STEM yang lebih berfokus pada ilmu teknik memiliki 6 program studi S1 (Business Mathematics, Computer Systems Engineering, Software Engineering, Renewable Energy Engineering, Food Business Technology dan Product Design Engineering.(aln)

Aning Karindra
Aning Karindrahttp://ketaketik.com
Aning Karindra (Alin) || Blogger || Jurnalis || www.ketaketik.com || ketaketikita@gmail.com || 08122776668 || Semarang, Jawa Tengah, Indonesia || Instagram : ketaketikcom || Twitter : ketaketik || Facebook : ketaketikcom || FanPage : ketaketikcom || Ketaketik.com dibangun sejak 2015. Portal ini merupakan bagian dari aktifitas blog jurnalis yang dikelola pribadi dan mengabarkan informasi yang layak Anda simak dan bagikan. || Konten Ketaketik.com dapat dipertanggungjawabkan, karena disajikan secara profesional melalui proses jurnalistik, dengan melihat, mendengar, dan menyampaikan pesan yang akurat. ||

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
4,541PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles