C
Senin, Maret 17, 2025

Buy now

Harga Kebutuhan Pokok Melambung

  SEMARANG- Harga jual sejumlah kebutuhan pokok masyarakat di Kota Semarang belakangan terus melambung. Lonjakan harga terjadi sejak sepekan sebelum Natal hingga saat ini.

Dari pantauan di sejumlah Pasar Tradisional, sejumlah komoditas mengalami kenaikan harga antara Rp2.000 – Rp5.000.

Menurut pedagang ayam potong di Pasar Bulu Semarang, Sriyantini (47), kenaikan harga sudah terjadi sejak sepekan sebelum Natal 2015. Ia sendiri juga belum berani menurunkan harga, meski komponen BBM turun.

“Harga beli ayam sudah tinggi. Kami pun terpaksa menaikkan harga jualnya,” ungkapnya.

Ditambahkan, harga ayam potong seminggu sebelum Natal biasa dijual Rp28.000-Rp30.000/kg. Sebelum Tahun Baru naik Rp35.000/kg sampai sekarang.

Pedagang sayuran, Riyanti (36) pun membenarkan jika beberapa komoditas mengalami kenaikan harga jual. Namun demikian, ada juga yang harganya turun, seperti sayur sawi hijau dan brokoli.

Harga tomat kini dijual Rp15.000/kg, cabai Rp35.000/kg, wortel Rp14.000/kg, daun bawang dan seledri Rp20.000/kg, bawang merah dan putih masing-masing Rp30.000/kg. Sedangkan telur Rp10.000/kg.

“Naik semua harganya. Kalau sayuran yang turun sawi hijau Rp3.500/kg, dari Rp5.000/kg. Brokoli Rp25.000/kg dari Rp32.000/kg,” jelasnya.

Lebih lanjut Riyanti menuturkan, meski harga komoditas mengalami kenaikan, tetapi daya beli masyarakat tidak turun. Pasalnya, setiap hari masih banyak orang yang membeli barang-barang kebutuhan pokok itu.(aln)

Aning Karindra
Aning Karindrahttp://ketaketik.com
Aning Karindra (Alin) || Blogger || Jurnalis || www.ketaketik.com || ketaketikita@gmail.com || 08122776668 || Semarang, Jawa Tengah, Indonesia || Instagram : ketaketikcom || Twitter : ketaketik || Facebook : ketaketikcom || FanPage : ketaketikcom || Ketaketik.com dibangun sejak 2015. Portal ini merupakan bagian dari aktifitas blog jurnalis yang dikelola pribadi dan mengabarkan informasi yang layak Anda simak dan bagikan. || Konten Ketaketik.com dapat dipertanggungjawabkan, karena disajikan secara profesional melalui proses jurnalistik, dengan melihat, mendengar, dan menyampaikan pesan yang akurat. ||

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
4,541PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles