C
Minggu, Januari 25, 2026

Buy now

Grow with NutriSari Temani UMKM Tumbuh Bersama

SEMARANG – NutriSari kembali menyapa para pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) lewat program “Grow with NutriSari”. Program ini menjadi ruang berbagi, belajar, sekaligus apresiasi bagi UMKM yang selama ini tumbuh bersama NutriSari.

Brand Manager NutriSari, Stephanie Wonoadi menyampaikan, program ini dirancang untuk mendekatkan NutriSari dengan para pedagang dan mitra UMKM. Tidak hanya soal penjualan, Grow with NutriSari juga mengajak UMKM berkembang dari sisi pengetahuan dan inspirasi.

“Sebagai brand lokal yang telah hadir lebih dari 45 tahun, NutriSari ingin terus berjalan bersama para pedagang dan pelaku UMKM. Melalui Grow with NutriSari, kami menghadirkan program yang ringan, bermanfaat, dan bisa dinikmati bersama,” ujar Stephanie.

Salah satu kegiatan yang paling diminati adalah program tukar sachet berhadiah. Lewat program ini, mitra UMKM cukup mengumpulkan kemasan sachet NutriSari sebagai bukti penjualan.

Selain berkesempatan meraih hadiah, program tukar sachet juga mendorong kepedulian terhadap pengelolaan sampah kemasan. Mitra dengan penjualan terbanyak akan mendapatkan apresiasi dari NutriSari.

Pada periode sebelumnya, sebanyak 22 mitra UMKM dari berbagai daerah berhasil meraih hadiah ibadah umrah. Para mitra tersebut melaksanakan perjalanan umrah pada 18–27 Oktober 2025.

Tak hanya fokus pada UMKM, NutriSari juga menegaskan perannya sebagai pilihan minuman bernutrisi bagi keluarga Indonesia. Berdasarkan Survei Kesehatan Indonesia, sebagian besar masyarakat masih kurang mengonsumsi buah dan sayur.

Setiap sachet NutriSari mengandung 100 persen AKG vitamin C, tinggi vitamin D, serta multivitamin lainnya. Kandungan gula NutriSari juga terkontrol di bawah 10 gram per sajian, sehingga lebih bijak dibandingkan minuman manis pada umumnya.

Program Grow with NutriSari digelar di 19 kota di Indonesia dan berlokasi di NutriHub, ruang komunitas milik Nutrifood. Tempat ini menjadi wadah bagi pelaku UMKM untuk saling berbagi cerita, ide, dan semangat.

“Kami berharap program ini bisa menjadi teman tumbuh bagi UMKM dan membawa dampak positif yang berkelanjutan,” tutup Stephanie.(aln)

Aning Karindra
Aning Karindrahttp://ketaketik.com
Aning Karindra (Alin) || Blogger || Jurnalis || www.ketaketik.com || ketaketikita@gmail.com || 08122776668 || Semarang, Jawa Tengah, Indonesia || Instagram : ketaketikcom || Twitter : ketaketik || Facebook : ketaketikcom || FanPage : ketaketikcom || Ketaketik.com dibangun sejak 2015. Portal ini merupakan bagian dari aktifitas blog jurnalis yang dikelola pribadi dan mengabarkan informasi yang layak Anda simak dan bagikan. || Konten Ketaketik.com dapat dipertanggungjawabkan, karena disajikan secara profesional melalui proses jurnalistik, dengan melihat, mendengar, dan menyampaikan pesan yang akurat. ||

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
4,541PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles