SEMARANG- Dalam rangka memenuhi lonjakan permintaan masyarakat akan transportasi kereta api di wilayah Daop 4 Semarang, terutama pada relasi Semarang – Jakarta, terhitung mulai tanggal 15 sampai dengan 21 Januari 2018, pihak PT KAI Daop 4 Semarang akan mengoperasikan perjalanan kereta api Tawang Jaya Premium Tambaha, relasi Semarang Tawang – Pasar Senen.
Manajer Humas PT KAI Daop 4 Semarang, Suprapto mengatakan, rangkaian kereta api menggunakan kereta ekonomi premium yang berkapasitas tiap 1 gerbong keretanya 80 tempat duduk. Adapun stand formasi 1 rangkaian membawa 8 gerbong kereta ekonomi premium dan 1 gerbong kereta makan.
“Daya kapasitas KA Tawang Jaya Premium Tambahan ini mampu mengangkut sebanyak 640 penumpang setiap jalannya,” katanya.
Menurutnya, fasilitas kenyamanan yang tersedia di KA Kerta Jaya Premium Tambahan ini diantaranya tempat duduk bangku yang lebih nyaman dan luas dibandingkan dengan kelas ekonomi biasa, serta bisa dirubah sandarannya (reclining seat). Selain itu, dilengkapi AC, interior kereta yang ekslusif, charger HP, toilet ramah lingkungan, TV dan CCTV.
“Adapun jadwal KA Tawang Jaya Premium Tambahan relasi Semarang – Jakarta (Nomor perjalanan KA Kp/10997) berangkat dari Stasiun Semarang Tawang jam 20:20 WIB dan tiba di Stasiun Pasar Senen jam 03:05 WIB.
Sedangkan dari arah Jakarta ke Semarang (Nomor Perjalanan KA Kp/10078), berangkat dari Stasiun Pasar Senen jam 06:55 WIB, dan tiba di Stasiun Semarang Tawang jam 13:35 WIB,” ungkapnya.
Dijelaskan, tarif dari KA Tawang Jaya Tambahan Premium yakni Rp180.000-Rp240.000 pada KA 10997/ KA Tawang Jaya Tambahan Premium relasi Semarang Tawang – Pasar Senen untuk perjalanan tanggal 15 s/d 21 Januari 2018. Begitu pun tarif sebaliknya untuk KA 11078 / KA Tawang Jaya Tambahan Premium relasi Pasar Senen – Semarang.
“Diharapkan dengan kehadiran KA Tawang Jaya Premium tambahan ini, selain memperlancar mobilitas warga Semarang dan Jakarta, juga bisa meningkatkan kunjungan wisatawan ke wilayah Jawa Tengah yang sedang mengalakan program promosi wisata ‘Jateng Wow 2018’,” jelasnya.
Suprapto menambahkan, pertumbuhan jumlah penumpang di wilayah PT KAI Daop 4 Semarang terus menunjukkan trend positif dari tahun ke tahun. Tercatat, pada tahun 2017 yang lalu, jumlah penumpang yang naik mencapai 5.808.033 orang, atau naik sebesar 15 %dibandingkan tahun 2016 yang mencapai angka 5.395.516 orang.(aln)